Selasa, 29 September 2015

Berita Tekno Inilah Drone Pertama yang Gunakan Virtual-Reality

Berita Tekno Inilah Drone Pertama yang Gunakan Virtual-Reality

sumber berita Inilah Drone Pertama yang Gunakan Virtual-Reality : http://teknologi.inilah.com/read/detail/2240830/inilah-drone-pertama-yang-gunakan-virtual-reality

INILAHCOM, Santa Clara - Kini hadir sebuah drone yang dapat dipasangkan dengan perangkat virtual-reality yang disebut dengan FLYBi. Seperti apa?

Konsep drone ini akan dipasangkan dengan Oculus FPV sehingga menggabungkan realita teknologi visual dengan drone dimana akan memberi pandangan langsung dari kegiatan penerbangan tersebut.

Lensa dari FLYBi bisa terhubung untuk menerima video live streaming dari kamera beresolusi 12MP dan mampu menampilkan pada LCD HD yang berada di depan mata Anda.

Headset ini juga dilengkapi sensor yang mampu melacak pergerakan kepala. Dengan begitu Anda hanya tinggal menggerakkan kepala untuk mengontrol kamera drone agar bisa melihat ke sisi kanan ataupun kiri sehingga membuat sebuah pengalaman terbang virtual yang menyenangkan.

Kamera drone tersebut juga memiliki fitur WiFi dan penyimpanan memori. Letaknya berada di dalam kubah pelindung transparan yang mungkin saja bisa membuat silau atau refleksi dan berakibat buruk bagi penerbangan drone tersebut.

Selain itu, terdapat pula kamera yang langsung menghadap pada kacamata Anda sendiri sehingga tidak perlu melepas headset untuk melihat visual yang ada di depan mata.

Pengendalian penerbangan pun dilakukan melalui aplikasi yang terhubung untuk membuat jalur penerbangan yang telah ditetapkan.

Drone tersebut juga dilengkapi dengan remote control opsional yang berbentuk seperti joystick kecil dengan layar 1,8 inci. Remote control dirancang untuk mengarahkan pesawat tak berawak dan mengatur ketinggian dan juga rotasi.

Pilihan yang aneh memang ketika harus menggunakan controller dengan satu tangan dan biasanya hal tersebut cukup canggung digunakan dalam keseharian.

Namun, jika untuk meliput kegiatan seperti olahraga, FLYBi juga bisa terhubung ke remote pihak ketiga.

Keuntungan dari drone ini dapat mendarat di helideck dan langsung mengisi baterai secara otomatis meski tanpa bantuan manusia.

Quadcopter ini sendiri berukuran seperti MacBook dengan sistem yang mampu menghindari rintangan. Jangkauan komunikasinya sekitar 2.000 meter dan waktu penerbangan sekitar 25 hingga 28 menit sebelum akhirnya harus diisi.

Beratnya sekitar 1 kilogram dan terdapat versi yang lebih ringan bernama Atlas Erida. Kecepatan terbangnya cukup fantastis dengan kecepatan tertinggi 50 km per jam.

FLYBi diluncurkan pekan ini di IndieGoGo dengan harga US$ 595 dan Anda tinggal menambahkan kelengkapannya. Sementara untuk paket yang lengkap meliputi pesawat drone, kacamata, helideck, jam tangan dan dua baterai ekstra akan dikenakan harga US$ 1.795.

 

Nuhun for visit Inilah Drone Pertama yang Gunakan Virtual-Reality

Tidak ada komentar:

Posting Komentar