Jumat, 04 September 2015

Berita Tekno Snapdragon 820 Lebih Cepat dan Lebih Hemat Baterai

Berita Tekno Snapdragon 820 Lebih Cepat dan Lebih Hemat Baterai

sumber berita Snapdragon 820 Lebih Cepat dan Lebih Hemat Baterai : http://teknologi.inilah.com/read/detail/2235019/snapdragon-820-lebih-cepat-dan-lebih-hemat-baterai

INILAHCOM, San Diego - Dalam prosesnya mempersiapkan peluncuran Snapdragon 820, Qualcomm mengumumkan beberapa keunggulan yang akan dibawa prosesornya tersebut ke smartphone di masa yang akan datang.

Setelah mengiming-imingi fotografer dan gamer dengan janji, Qualcomm kini mengklaim bahwa Snapdragon 820 mampu berlari dua kali lebih kencang dan lebih hemat baterai dibanding Snapdragon 810.


Agar Snapdragon mampu mencapai kemampuan itu, Qualcomm menyatakan bahwa mereka telah merancang tiap inti pada chipset tersebut sedemikian rupa agar seluruh inti seperti CPU dan GPU yang ada di dalam perangkat dapat bekerja sama untuk menyelesaikan tugas-tugas lebih efektif .

Snapdragon 820 pun menggunakan CPU Kyro yang dibuat menggunakan teknologi termutakhir FinFET 14nm. CPU Kyro adalah CPU quad-core 64-bit pertama Qualcomm yang khusus diciptakan untuk Snapdragon 820.

Tidak hanya itu, Qualcomm telah mengembangkan sebuah pengelola sistem yang disebut Symphony System Manager.

Fitur tersebut bertugas untuk mengelola seluruh system-on-chip (SoC) dalam pengaturan yang berbeda agar kombinasi prosesor dan inti khusus dapat dipilih untuk menyelesaikan tugas secepat mungkin dengan daya serendah mungkin,” kata Qualcomm.

Sayangnya, Qualcomm tidak mengungkap kapan chipset terbarunya tersebut digunakan pada smartphone atau perangkat wearable secara luas. [ikh]


 

Nuhun for visit Snapdragon 820 Lebih Cepat dan Lebih Hemat Baterai

Tidak ada komentar:

Posting Komentar