Sabtu, 27 Juni 2015

Berita Tekno Mobil 'Self Driving' Google Mengaspal di Jalan

Berita Tekno Mobil 'Self Driving' Google Mengaspal di Jalan

sumber berita Mobil 'Self Driving' Google Mengaspal di Jalan : http://teknologi.inilah.com/read/detail/2217224/mobil-self-driving-google-mengaspal-di-jalan

INILAHCOM, Montain view - Mobil 'self-driving' Google dengan tampilan dua jok mirip pod yang tidak memerlukan pedal gas atau roda kemudi, telah memulai debutnya di jalan-jalan di sekitar Mountain View, California, AS.

Menurut Google, purwarupa yang satu ini adalah kendaraan pertama yang dibuat untuk tujuan tanpa pengemudi. Tujuannya adalah memiliki mobil driverless yang tersedia untuk konsumen dalam lima tahun ke depan.

"Purwarupa kendaraan ini dirancang dari bawah ke atas untuk sepenuhnya  self-driving," kata juru bicara Google seperti dikutip dari  DailyMail.

"Mobil ini akhirnya dirancang untuk bekerja tanpa kemudi atau pedal, tetapi pada tahap ini kita akan memiliki pengemudi keselamatan di dalamnya dengan roda kemudi, pedal gas, dan pedal rem yang bisa dilepas, memungkinkan pengemudi untuk mengambil alih jika diperlukan," tambahnya.

Kecepatan purwarupa ini dibatasi pada kecepatan ramah lingkungan, yakni sekitar 40 km/jam, dan mobil akan digerakkan menggunakan perangkat lunak yang sama yang digunakan pada kendaraan Lexus.

Pod baru ini tidak dirancang untuk perjalanan panjang atau  joyride.  Tidak memiliki kantong udara (airbag) dan fitur keselamatan yang diperlukan lainnya, sehingga tidak bisa melaju lebih dari 40 km/jam.

Mobil ini digerakkan dengan listrik, dan harus diisi ulang setelah 130 km, dan hanya dapat bergerak di daerah yang telah benar-benar dipetakan oleh Google. [ikh]

Nuhun for visit Mobil 'Self Driving' Google Mengaspal di Jalan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar