Selasa, 23 Juni 2015

Berita Tekno Koenigsegg One:1 Catat Rekor Akselerasi Tercepat

Berita Tekno Koenigsegg One:1 Catat Rekor Akselerasi Tercepat

sumber berita Koenigsegg One:1 Catat Rekor Akselerasi Tercepat : http://teknologi.inilah.com/read/detail/2216150/koenigsegg-one1-catat-rekor-akselerasi-tercepat

INILAHCOM, Angelholm - Mobil sport yang disebut produsennya sebagai  megacar,  yakni Koenigsegg One:1, berhasil membuat rekor dunia baru sebagai mobil tercepat yang mencatat akselerasi dari posisi diam ke kecepatan 300 km/jam dan kemudian kembali ke posisi diam.

Sebelumnya pada 2014 lalu, Koenigsegg One:1 sudah berhasil memecahkan rekor dunia sebagai mobil versi produksi terkencang yang pernah ada.

Saat diuji coba di lintasan lurus, mobil besutan pabrikan asal Swedia ini, sanggup berlari hingga kecepatan 440 km/jam, mengalahkan kecepatan puncak  supercar  asal Perancis, Bugatti Veyron Super Sport, yang 'hanya' mampu mencapai 431,07 km/jam.

Tak puas dengan rekor tercepat di dunia, Koenigsegg One:1 kembali melakukan pengetesan dari posisi diam hingga mencapai kecepatan 300 km/jam dan kembali lagi ke posisi berhenti. Tes dilakukan di trek Angelholm, Swedia, dengan menggunakan perekam data VBox.

Hasilnya, Koenigsegg One:1 mampu mencatat total waktu 17,95 detik, atau lebih cepat 3,24 detik dari rekor sebelumnya yang dipegang oleh 'saudara tuanya' Koenigsegg Agera R pada 2011 silam.

"Koenigsegg sempat membuat dunia terkejut pada September 2011 ketika menorehkan Guinness World Record untuk catatan 0-300-0 km/jam dengan Koenigsegg Agera R. Kali ini Koenigsegg One: 1 mampu lebih cepat dibanding Agera R," tulis Koenigsegg dalam siaran persnya seperti dilansir  Inautonews.

Secara detail, catatan waktu 17,95 detik ini terbagi dua, yakni 0 km/jam - 300 km/jam dengan waktu 11,92 detik dan 300 km/jam - 0 km/jam hanya membutuhkan waktu 6,03 detik.

Jika kita menilik dapur pacunya, tak mengherankan jika Koenigsegg One:1 mampu menjadi mobil tercepat di dunia. Pasalnya mobil yang hanya diproduksi tujuh unit (termasuk satu unit prototipe) ditenagai mesin V8 berkapasitas 5.000cc yang sanggup menyemburkan tenaga 1 MW atau setara 1341 hp pada 7500 rpm dengan torsi maksimal 1371 Nm pada 6000 rpm.

Tak hanya itu, rasio bobotnya pun dirancang sangat presisi, supaya menghasilkan satu tenaga kuda dalam satu kilogram (satu banding satu - 1:1). Oleh karena itu, Koenigsegg memberi nama One:1 pada  megacar  tercepatnya ini.



[ikh]

Nuhun for visit Koenigsegg One:1 Catat Rekor Akselerasi Tercepat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar