sumber berita Michelle Obama Cabut Larangan Foto di Gedung Putih : http://teknologi.inilah.com/read/detail/2219099/michelle-obama-cabut-larangan-foto-di-gedung-putih
INILAHCOM, Washington DC - Para penggemar selfie kini dapat mengambil foto diri mereka di kediaman resmi presiden Amerika Serikat setelah Gedung Putih mencabut larangan foto yang telah diterapkan selama kurang lebih 40 tahun.
Aturan ini secara resmi dicabut pada Rabu (2/7/2015) oleh ibu negara AS, Michelle Obama. Untuk menunjukkan kesungguhan langkah tersebut, istri Presiden Barack Obama ini bahkan mengunggah sebuah video dirinya yang merobek tanda larangan foto.
Melalui aturan baru ini, para pengunjung akan dapat menggunakan telepon pintar mereka atau kamera berukuran kecil dalam tur ke Gedung Putih -- yang merupakan tempat wisata paling terkenal di Washington DC.
Meski demikian, bagi para penggemar berat selfie tetap harus waspada karena penggunaan tongkat narsis (tongsis) tetap dilarang sama seperti kamera profesional.
"Jika Anda pernah ikut dalam Gedung Putih, Anda mungkin pernah melihat tanda ini," ujar Michelle Obama, sambil memegang sebuah tanda yang bertuliskan: 'Dilarang foto. Kerja sama Anda sangat dihargai'.
"Sekarang, tidak ada lagi," katanya sebelum merobek tanda tersebut.
Big news! Excited to announce we're lifting the ban on cameras and photos on public tours at the @WhiteHouse! https://t.co/b0v17puClm
— The First Lady (@FLOTUS) July 1, 2015
Pejabat Gedung Putih bahkan mendorong orang untuk mengunggah foto mereka di media sosial dengan menggunakan tagar #WhiteHouseTour.
Dan pada Rabu para pengunjung mengambil kesempatan tersebut dengan mengunggap foto-foto Gedung Putih dan halamannya, demikian laporan BBC.
Big news! Excited to announce we're lifting the ban on cameras and photos on public tours at the @WhiteHouse! https://t.co/b0v17puClm
— The First Lady (@FLOTUS) July 1, 2015
[ikh]
Nuhun for visit Michelle Obama Cabut Larangan Foto di Gedung Putih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar